Mahasiswa Bisnis Digital UII Menjuarai Business Case Competition Tingkat Nasional
Mahasiswa Bisnis Digital UII Menjuarai Business Case Competition Tingkat Nasional
Pada Rabu, 28 Februari 2024 Tim mahasiswa Bisnis Digital UII meraih juara 1 pada kategori Business Case dalam kompetisi bisnis nasional yang diselenggarakan oleh Koperasi Mahasiswa (Kopma) Universitas Islam Indonesia. Kompetisi nasional yang bertajuk “Menjadikan Generasi Muda yang Kreatif dan Inovatif dalam Membangun Bisnis Berkelanjutan dengan Digital Kopma Menuju Era 5.0” merupakan sebuah ajang bagi para mahasiswa untuk mencetuskan ide kreatif dan inovatif dalam bidang kewirausahaan. Tim tersebut terdiri dari 3 mahasiswa yaitu Humaira Kiyani Nadia (Angkatan 2021), Nabila Istiqomah (Angkatan 2022) dan Oktavia Indah Kusuma (Angkatan 2022). Dengan diraihnya prestasi tersebut, diharapkan akan membangkitkan semangat mahasiswa Bisnis Digital lainnya untuk selalu menorehkan prestasi.