Pengabdian Masyarakat Kolaborasi Dosen Akuntansi Perpajakan dan Dosen Teknik Informatika UII untuk Mendukung Penguatan Digitalisasi UMKM

Tatik, S. E, M. Ak, Ak, CA, ASEAN CPA dan Indah Kartika Rahma,  beliau  adalah dosen dan mahasiswa dari Prodi Akuntansi Perpajakan UII telah berhasil melaksanakan  kolaborasi kegiatan pengabdian pada masyarakat dengan Dr. Novi Setiani, S. T, M. T, seorang dosen dari prodi Tehnik Informatika UII.  Tujuan dari kegiatan pengabdian pada masyarakat ini adalah untuk menguatkan digitalisasi UMKM melalui perancangan dan implementasi aplikasi sistem akuntansi. Program ini dibiayai oleh Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM) Universitas Islam Indonesia.

Salah satu dari rangkaian kegiatan pengabdian pada masyarakat tersebut adalah  dengan menyelenggarakan pelatihan penggunaan aplikasi sistem akuntansi UMKM “Ciamik”. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan solusi pada salah satu permasalahan UMKM terkait dengan kesulitan menyusun laporan keuangan dan mengelola keuangan usaha. Kegiatan pelatihan dilaksanakan pada hari Sabtu, 30 September 2023 bertempat di Gedung Simpul Tumbuh UII dengan dihadiri 27 pelaku UMKM yang merupakan anggota dari komunitas UMKM ALISA (Asosiasi Muslimah Pengusaha) Khadijah ICMI DIY dan Global Entrepreneur Profesional (GENPRO) DIY Kedu. Kegiatan pelatihan penggunaan sistem akuntansi UMKM ‘Ciamik” ini juga dihadiri oleh Sekretaris Jurusan Akuntansi FBE UII, ibu Noor Endah Cahyawati, SE, M.Si, CMA, Cert.SAP dan Kaprodi Akuntansi Perpajakan UII, ibu Dra. Marfuah, M.Si., Ak, CA, Cert.SAP serta beberapa dosen dari Prodi Akuntansi Perpajakan UII sebagai fasilitator dalam kegiatan pelatihan tersebut.

Sebelum pelatihan penggunaan aplikasi Ciamik, terlebih dahulu peserta diberikan pelatihan tentang cara menghitung harga pokok penjualan, titik impas, dan harga jual oleh Ibu Selfira Salsabila, S. E, M. AK, Ak, CA, seorang dosen dari prodi Akuntansi Perpajakan UII. Selain itu Ibu Selfira  juga memberikan materi tentang laporan laba rugi, posisi keuangan dan prinsip pengelolaan keuangan bagi UMKM. Tim pengabdian akan melanjutkan pendampingan secara rutin setelah pelatihan, dengan harapan dapat membantu menguatkan UMKM dalam mengelola keuangan di era digital.