Evaluasi Visi, Misi, Tujuan dan Kurikulum Program Bisnis Digital Sarjana Terapan FBE UII
Evaluasi Visi, Misi, Tujuan dan Kurikulum Program Bisnis Digital Sarjana Terapan FBE UII
YOGYAKARTA – Selasa, 28 Mei 2024, Program Bisnis Digital Sarjana Terapan FBE UII mengadakan evaluasi visi, misi, tujuan, dan kurikulum Prodi. Untuk acara ini, Prodi menghadirkan Doc. Dr Nataša Kovač dari Faculty of Applied Sciences, University of Donja Gorica, Podgorica, Montenegro. Dr Nataša memiliki disiplin ilmu pada bidang applied mathematics, software engineering, dan artificial intelligence (AI). Dengan latar belakang disiplin ilmu tersebut, tujuan dari evaluasi ini adalah mendapatkan review dan masukan dari Dr Nataša yang merupaka narasumber internasional dengan berbagai pengalaman dan menekuni digitalisasi. Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Arif Hartono, M.Ec., Ph.D. (Ketua Jurusan), Bapak Arief Darmawan, S.E., M.M. (Ketua Program Studi Bisnis Digital), Ibu Andriyastuti Suratman, S.E., M.M. (Sekretaris Program Studi Bisnis Digital), Ibu Dr. Majang Palupi (perwakilan dosen Jurusan Manajemen) dan dosen Prodi Bisnis Digital FBE UII.
Sebelum kegiatan ini dilaksanakan, Prodi Bisnis Digital sudah mengirimkan visi, misi, tujuan, dan kurikulum untuk dievaluasi dan review oleh Dr Nataša. Kegiatan ini sebegai kegiatan lanjutan untuk dapat memperoleh feedback secara langsung sekaligus diskusi. Pada kegiatan ini, Dr Nataša banyak memberikan masukan mengenai bagaimana menuliskan visi, misi, dan tujuan yang sesuai dengan Prodi dan dikaitkan dengan perkembangan industri saat ini terutama perkembangan digital. Masukan-masukan dari Dr Nataša direspon positif oleh Prodi Bisnis Digital dengan memberikan umpan balik atas masukannya. Pembahasan visi, misi, dan tujuan dilanjutkan dengan pembahasan mengenai kurikulum. Dr Nataša memberikan banyak masukan mengenai mata kuliah dan implementasinya dimana setiap mata kuliah/courses dikaitkan dengan perkembangan teknologi (salah satunya artificial intelligence – AI). Dr Nataša juga memberikan gambaran mengenai beberapa mata kuliah penting yang berguna untuk mengasah skill mahasiswa salah satunya terkait komunikasi dan presentasi. Mengingat Dr Nataša memiliki latar belakang matematika, beliau juga memberikan masukan bagaimana desain kelas yang menantang dimana pada mata kuliah matematika bisnis tidak diajarkan teori dan penyelesaian soal tetapi lebih ke kasus-kasus bisnis. Terakhir, diskusi membahas mengenai pentingnya etika dalam penggunaan AI.
Dari berbagai masukan dan hasil diskusi, Prodi Bisnis Digital FBE UII mendapatkan banyak insight untuk perbaikan visi, misi, tujuan, dan kurikulumnya. Selain itu, Prodi juga mulai memikirkan untuk melakukan pengembangan terkait fasilitas dan proses pembelajaran. Evaluasi visi, misi, tujuan, dan kurikulum ini diharapkan dapat menjadi salah satu langkah Prodi dalam proses growth-nya untuk internasionalisasi. Hasil dari evaluasi ini dijadikan bahan pertimbangan Prodi dalam melakukan perbaikan visi, misi, tujuan, dan kurikulum. (TLU)