Sejarah Ringkas Program Sarjana Terapan FBE UII
Program Diploma 3 Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Islam Indonesia (Program Diploma 3 FBEE UII) didirikan pada tanggal 25 April 1994 oleh Bisnis dan Ekonomika UII dan menjadi program diploma pertama di lingkungan UII. Sebelum Program Diploma 3 lahir, Fakultas Bisnis dan Ekonomika telah memiliki Program Strata 1 (S1) dan Program Stata 2 (S2) Magister Manajemen. Sejak berdiri sampai dengan saat ini, Program Diploma 3 FBE UII memiliki tiga Program Studi (Prodi), yaitu: Prodi Akuntansi, Prodi Manajemen, dan Prodi Perbankan dan Keuangan.
Pada tanggal 7 Juli 1994, ketiga program studi tersebut mendapatkan status TERDAFTAR berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI No. 175/DIKTI/Kep/1994. Seiring dengan waktu, Program Diploma 3 FBE UII terus mengalami perkembangan yang cukup berarti, hal ini dapat dilihat dari perkembangan jumlah calon mahasiswa yang mendaftar, mahasiswa yang diterima, dan lulusan yang diakui oleh masyarakat pemakai (user). Indikator lain atas bukti perkembangan dan keberhasilan program tersebut adalah diperolehnya status DISAMAKAN untuk ketiga program studi pada tanggal 10 Agustus 2000 berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Depdiknas RI No. 273/DIKTI/Kep/2000. Pada tahun 2005, Program Diploma 3 FBE UII telah mendapat akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Tinggi (BAN-PT) dengan nilai B untuk semua program studi. Saat ini, dua prodi di Program Diploma 3 FBE UII berhasil mendapat akreditasi Unggul dan satu prodi mendapat akreditasi A.
Pada Mei 2022 Program Diploma 3 Beralih status menjadi Program Sarjana Terapan, yang memiliki 3 Program Studi yaitu: Program Studi Bisnis Digital, Program Studi Akuntansi Perpajakan, dan Program Studi Analisis Keuangan.